wpg-logo

Tempatnya Juragan Dapat Informasi Terbaru Seputar Bisnis Warung!

Blog/Kisah Inspiratif/Gaya Hidup/Artikel/Menemukan Cara Sukses di Setiap Pilihan Hidup Sejak Usia Muda/

Menemukan Cara Sukses di Setiap Pilihan Hidup Sejak Usia Muda

Oleh Juanny/01 December 2021/
Share:
Menemukan Cara Sukses di Setiap Pilihan Hidup Sejak Usia Muda

Apa definisi sukses menurutmu? Apa yang menjadikanmu berpikir bahwa kamu sukses? Tidak ada satu jawaban khusus yang mendefinisikan pertanyaan-pertanyaan tersebut. Tapi, yakinlah, jawaban yang ada di otakmu sekarang akan membentuk pola pikir sukses yang akan kamu wujudkan menjadi kenyataan. 

Artikel ini akan menuntunmu melihat contoh-contoh kesuksesan yang ada di masyarakat secara luas. Kamu akan menemukan penjelasan sukses yang akan terbagi menjadi berbagai macam jenis. Pada akhir artikel ini juga akan memberikan gambaran orang-orang yang telah sukses dengan cara mereka masing-masing. 

Perlu diingat, artikel ini tidak akan memberikan tips khusus menuju kesuksesan. Justru paragraf demi paragraf di bawah ini akan memberikan alasan mengapa memiliki definisi sukses itu penting. 

Apakah Yang Dimaksud Sukses?

Sekeras apa pun kita mencari definisi sukses dalam buku, film, lirik lagu, atau pepatah tokoh manapun, orang yang berhak mendefinisikan sukses adalah diri kita sendiri. Hal ini karena sampai saat ini, kata “sukses” masih menjadi mantra untuk menggapai kebahagiaan dalam hidup. 

Ada berapa banyak motivator di luar sana yang mencoba mendefinisikan sukses? Mereka mencoba mendefinisikannya untuk membantumu menemukan tujuan hidup. Yap, secara sederhana sukses akan menentukan tujuan hidupmu. Selaras dengan mimpi, keduanya sama-sama akan mengarahkanmu menemukan suatu hal yang ingin kamu capai. Oleh karena itu, sebagian orang mendefinisikan sukses sebagai keberhasilan menggapai mimpi atau tujuan hidup. 

Dari pembahasan tersebut, kita bisa menyimpulkan bahwa sukses merupakan pedoman hidup setiap manusia. Kamu boleh memiliki definisi kesuksesanmu masing-masing, karena itulah yang akan menuntunmu menemukan kebahagiaan, menyelami makna hidup dan menyelaraskan keduanya untuk berhasil mencapai apa yang kamu inginkan. 

Tapi kamu tahu nggak sih kalau sukses bisa kamu dapatkan dari berbagai aspek di kehidupan?

Sukses Dalam Berbagai Aspek

Ketika sukses memiliki definisi yang berbeda, maka akan ada beberapa contoh kesuksesan yang ada di kehidupan kita sehari-hari. Di bawah ini terdapat beberapa kesuksesan yang bisa dijadikan contoh jika kamu sendiri masing bingung mencari arti sukses. 

1. Sukses Dalam Hubungan Keluarga

Contoh sukses yang pertama tidak jauh-jauh dari kehidupan kita sehari-hari yaitu keluarga. Sadarkah kamu bahwa keluarga masih menjadi orang yang akan menerimamu ketika gagal? Oleh karena itu, tidak ada salahnya mendefinisikan sukses sebagai keberhasilan membangun relasi yang hangat dan harmonis dengan keluarga. 

Sukses dalam merajut hubungan baik dengan keluarga akan menjadi dasar ketenangan hati. Jika sukses menurutmu adalah memiliki mobil mewah atau memiliki rumah sebelum usia 25 tahun, maka sukses memiliki hubungan yang harmonis dengan keluarga adalah fondasi dasar untuk bisa mewujudkannya. 

“Lho, kok bisa?” Dari keberhasilan menjalin hubungan yang baik dengan keluarga, mimpi untuk memiliki hubungan mewah dan memiliki rumah sebelum 25 tahun akan mendapat dukungan dari keluargamu. Tidak ada yang lebih membahagiakan selain didukung oleh orang tersayang. Tidak ada yang lebih bermakna dari mimpi yang tidak dianggap remeh dan ada orang yang menganggap tujuan hidupmu hebat. Jadi, nggak ada salahnya, kan, memiliki hubungan yang hangat dan suportif jadi definisi sukses baru untukmu? 

2. Sukses Mengembangkan Kemampuan Diri

Apa cita-citamu sewaktu SD? Dokter? Pilot? Presiden? Semua itu sebetulnya adalah wujud pengembangan diri yang diimplementasi sebagai sebuah pekerjaan atau profesi. Kamu bisa menyebut dirimu sukses dengan berhasil menduduki pekerjaan dan profesi tersebut. 

Seseorang pernah berkata bahwa manusia yang sukses adalah dia yang mencintai pekerjaannya. Hal itu karena tidak ada hal yang lebih sukses ketika kamu bisa menekuni suatu pekerjaan yang kamu impikan dan memberi banyak manfaat bagi orang lain dan dirimu sendiri. Ingat, orang sukses tidaklah lahir semata-mata dari keberuntungan, tapi lahir dari konsistensi dan kesabaran. 

Tidak hanya pekerjaan, kamu juga bisa sukses mengembangkan diri dari hobi dan potensi yang ada di dirimu. Penyanyi, pelukis dan penulis merupakan beberapa contoh bentuk pengembangan potensi diri yang sukses dikemas menjadi hal yang bermanfaat. Asalkan kamu yakin dengan kemampuan yang ada pada dirimu, kamu bisa menjadi orang sukses bagi diri sendiri dan orang lain.  

3. Sukses Secara Finansial

Dari sekian banyak definisi sukses, sukses secara finansial merupakan yang paling umum, bukan? Hal ini tentu saja dikarenakan banyaknya contoh dari tokoh-tokoh yang menjadi “orang sukses” melalui kekayaan yang dimiliki. 

Jika sukses yang kamu inginkan adalah menjadi salah satu dari 10 besar orang terkaya di majalah Forbes, maka kunci kesuksesannya adalah jangan pernah takut untuk gagal. Pebisnis ulung seperti Jack Ma selalu menekankan bahwa dirinya mengalami kegagalan berulang-ulang kali sebelum bisa merajai bisnis Alibaba yang telah mendunia. 

Contohlah Steve Jobs yang selalu menggunakan kaos hitam saat peluncuran versi terbaru iPhone meski produknya telah dipakai separuh manusia di dunia. Menjadi sederhana ketika sudah sukses secara finansial tidak akan membuat dirimu rendah, justru sebaliknya orang akan menghargaimu dan mencontoh usahamu untuk bisa berada di puncak kesuksesan tersebut. 

4. Sukses Mencintai Diri Sendiri

Satu hal yang sering dilupakan ketika membahas kesuksesan adalah bagaimana cara mencapainya. Mencapai kesuksesan berasal dari semangat, motivasi, dan keyakinan bahwa kamu bisa melakukannya. Sadarkah kamu semua itu tidak akan terjadi apabila kamu tidak mencintai dirimu sendiri?

Untuk berjuang meraih sukses kamu perlu tahu potensi, kelebihan, kekurangan dirimu sendiri. Tanpa mengetahui hal tersebut, kamu justru akan memaksa diri sendiri untuk memperjuangkan tujuan hidup yang tidak sesuai dengan yang diinginkan hatimu. Kamulah penggerak motivasi diri sendiri, kamulah yang menjadi saksi jatuh bangunnya perjuanganmu untuk berada di titik ini. Maka hargailah dirimu sendiri dengan mencintai potensi dan proses hidup yang sedang kamu lalui. 

Jadi, sukses bisa dimulai dengan mencintai diri sendiri. Dengan begitu kamu bisa melakukan tujuan lain yang akan membuatmu menemukan kesuksesan di bidang lain. 

Tokoh Yang Sukses Dengan Caranya Masing-Masing

Ada banyak orang di luar sana yang sukses dengan mimpi mereka masing-masing. Bahkan ayah, ibu, kakak, atau sahabatmu bisa menjadi contoh orang sukses yang bisa kamu teladani. Di bawah ini terdapat beberapa contoh tokoh-tokoh dunia yang memiliki cara sukses masing-masing yang bisa menginspirasimu. Ikuti kisahnya, yuk.

Bob Sadino

Kamu mungkin akan langsung teringat celana pendek dan kemeja polos ketika melihat nama 

Bob Sadino. Kamu nggak salah, kok. Dengan ciri khas yang dimilikinya, Bob Sadino berhasil menjadi salah satu tokoh inspirasi bagi kamu yang ingin sukses menjadi seorang pengusaha kaya namun tetap menjunjung tinggi kesederhanaan. 

Satu hal yang unik dari Bob Sadino adalah meskipun memiliki usaha supermarket Kem Chicks dan Kemfood, tetapi ia selalu merasa bodoh dan rendah hati. Baginya, semakin merasa bodoh seseorang maka ia akan mendapat banyak ilmu. Keingintahuan dan haus ilmu merupakan beberapa kunci kesuksesan Bob Sadino hingga akhir hayatnya. Ia pernah berkata:

“Orang bodoh itu sulit dapat pekerjaan dan akhirnya ia membuka usaha sendiri. Saat bisnisnya berkembang, maka orang bodoh itulah yang mempekerjakan orang-orang pintar.”

Ia juga merasa bahwa untuk menjadi sukses, kita harus berani gagal. Orang gagal adalah orang yang tahu bangkit. Dengan banyaknya gagal dan usaha bangkit yang dialami maka akan membentukmu menjadi tangguh dan mencapai kesuksesan. Jadi, jangan pernah takut untuk jatuh, ya. Seperti kata pepatah, semakin kamu terbentur maka akan terbentuk. 

Nick Vujicic

Apakah kamu kenal dengan sosok yang ada di foto tersebut? Kalau belum, minimal kamu harus tahu namanya sebelum mendalami kisah hidupnya yang sangat menginspirasi. Ia adalah Nick Vujicic. 

Sejak lahir, ia sudah memiliki keterbatasan tubuh. Belum lagi penindasan yang dialaminya sewaktu sekolah. Bahkan di usia 10 tahun ia sempat berpikir untuk bunuh diri karena merasa hidupnya tidak memiliki nilai. 

Namun, hidupnya berubah ketika ia bertemu dengan anak yang memiliki keterbatasan sepertinya. Anak itu membuat Nick merasa dirinya tidak sendiri dan bisa membantu banyak manusia dengan keterbatasan. Dengan bantuan keluarga dan lingkungan yang akhirnya mendukungnya, pada usia 19 tahun Nick sudah menjadi motivator dan keliling dunia untuk memberi inspirasi.  

Nick Vujicic mencapai kesuksesan dengan merangkul keterbatasannya dan menerima hal itu. Bisa dibilang Nick merupakan salah satu contoh sukses mencintai diri sendiri seperti yang kita bahas sebelumnya. Jika Nick saja mampu sukses meski penuh keterbatasan, kenapa kamu tidak?

Greta Thunberg

Beberapa tahun belakang, nama Greta Thunberg mulai dikenal masyarakat dunia secara luas. Gadis berusia 18 tahun sukses mengajak masyarakat di seluruh dunia untuk bergerak menyelamatkan iklim dunia yang kian memburuk. Gadis asal Swedia ini memulai langkah kecilnya dengan melakukan aksi protes seorang diri di depan parlemen Swedia sejak usia 15 tahun. 

Greta lantang menyerukan kesadaran masyarakat terhadap lingkungan yang harus lebih ditingkatkan. Ia juga sering mengkritik pemimpin-pemimpin negara yang tak kunjung melakukan pencegahan dan tindakan represif terhadap perubahan iklim. Ia berani menyuarakan kegelisahannya bukan hanya untuk dirinya tapi bagi keselamatan masyarakat dunia di tahun yang akan datang.

Kegigihan Greta menjadikannya contoh kesuksesan aktualisasi diri di usia muda. Greta sadar memiliki potensi untuk mempengaruhi orang lain dan ia menggunakannya dengan bijaksana. Keberaniannya juga menjadi contoh bahwa di usia berapapun kamu tetap bisa sukses dengan caramu sendiri. Kesuksesan itulah yang membawa Greta menjadi “Person Of The Year” majalah TIME tahun 2019. 

Jose Mujica

Jose Mujica merupakan Presiden Uruguay periode 2010-2015. Ia terkenal sebagai presiden termiskin di dunia. Lho, kok bisa?

Selama menjabat sebagai presiden, ia hanya menerima 10% dari gajinya. Sedangkan 90% lainnya disumbangkan untuk kegiatan amal dan orang-orang yang membutuhkan. Ia juga menolak tinggal di istana kepresidenan dan memilih tinggal di rumah sederhananya di desa. Terkenal dengan hidup yang jauh dari kata mewah, ia pernah berkata bahwa:

“Saya disebut sebagai presiden termiskin, tapi saya tidak pernah merasa miskin. Orang miskin adalah mereka yang bekerja untuk mempertahankan hidup yang mahal. Jika anda tidak memiliki banyak harta, maka anda tidak perlu bekerja seumur hidup seperti budak. Dan karena hal itu, anda punya lebih banyak waktu untuk diri sendiri.”

Ia juga beranggapan bahwa jika seseorang ingin berpolitik, maka orang tersebut harus rela tidak menjadikan uang sebagai tujuan hidupnya. Uang hanya akan mempersulit kerja seorang politisi. Uang pula yang bisa menjebak politisi menjadi seorang koruptor, terjebak kasus suap dan pelanggaran lainnya. Oleh karena itu, ia lebih memilih fokus bekerja sebagai presiden Uruguay tanpa dibutakan oleh harta yang melimpah. 

Jose Mujica tentu telah sukses menghidupkan idealismenya untuk hidup sederhana meskipun menyandang jabatan sebagai presiden. Ia juga dapat dikatakan sukses menjalani masa tua dengan keluarganya dengan mengesampingkan kekayaan materiil. Ia bisa menjadi contoh bagi kamu yang memiliki pilihan hidup yang unik. Hal ini menjadi bukti bahwa kamu bisa menjadi sukses jika memperjuangkan apa yang diinginkan meski orang lain akan menjulukimu tak biasa. 

Bagaimana Cara Sukses Di Usia Muda?

Cara sukses di usia muda tidaklah sulit. Apa pun definisi sukses di usia muda yang kamu yakini, milikilah satu kunci ini: cintailah apa yang kamu kerjakan. 

Jeff Bezos dalam wawancaranya di sebuah seminar mengatakan bahwa:

One thing I could advise young people is to try to give passion on what you’re doing and love them.” 

Bezos lebih lanjut menyatakan bahwa generasi mudah bisa dengan mudah mencapai kesuksesan apabila kamu bisa menentukan tujuan hidupmu dengan kemampuan yang kamu miliki. 

Selaras dengan Jeff Bezos, dalam suatu seminar Steve Jobs pernah menyampaikan:

Most of the difference between people that succeed and don’t, is the people that don’t give up. People that succeed will put passion into the things that they love. Because if you love and are passionate about them, you won’t easily give up.

Hal menarik dari dua kutipan tersebut yaitu keduanya terucap dari tokoh-tokoh paling dihormati di dunia atas pencapaian yang mereka dapat. Love dan passion adalah dua kata kunci yang bisa membuatmu bahagia di usia muda. Terdengar sulit, tapi apa yang bisa kamu lakukan ketika kedua tokoh tersebut telah membuktikannya? 

Pada akhirnya, apa pun imajinasimu tentang kesuksesan akan menjadi kalimat penting yang dimiliki oleh masing-masing individu. Kamu bisa mencontoh dari tokoh-tokoh di atas. Mereka telah sukses mengetahui potensi diri mereka dan mengubahnya menjadi sebuah kesuksesan. Kini, saatnya kamu menorehkan cerita suksesmu sendiri, ya. Semangat!

Drop down FAQ:

Apa pengertian sukses?

Sukses memiliki definisi tersendiri bagi setiap orang. Hal ini memunculkan banyak aspek-aspek di kehidupan yang bisa menjadi tolak ukur kesuksesan. Baca artikel ini untuk mengetahui beberapa macam kesuksesan dan contoh-contoh tokoh yang sukses dengan cara unik. 

Siapa saja tokoh sukses yang bisa menginspirasi di usia muda?

  • Bob Sadino
  • Nick Vujicic
  • Greta Thunberg
  • Jose Mujica

Bagaimana cara sukses di usia muda?

Cara sukses di usia muda yaitu mencintai dan menaruh passion di setiap kegiatan yang dilakukan dan mimpi yang dikejar. 

Profil penulis:

Dyah Ayu Agustina merupakan seorang penulis aktif yang menjadi kontributor untuk beberapa media nasional, seperti Geotimes, Menjadi Manusia, Konde.co, dan Marketing Plus. Tertarik pada isu sosial, perempuan, ekonomi, dan internasional. 

Share:

Konten Terkait

Konten Populer

warung-pintar-group-logo
    Hubungi Kami
  • address

    Jl. Bumi No.40, RW.3, Gunung, Kec. Kby. Baru, Jakarta Selatan, 12120

  • email

    partnership@warungpintar.co

  • CS Warung Pintar
  • whatsapp

    +62 851-5757-7630

    Layanan Pengaduan Konsumen
  • Direktorat Jendral Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementrian Perdagangan Republik Indonesia


  • whatsapp

    +62 853-1111-1010

wpg-banner